Komunitas Maswali di Timika Papua Tengah menyalurkan 42 paket sembako kepada warga di Sp6 Masjid Al-Muhajirin,kampung Naena Muktipura. Bantuan itu disalurkan untuk membantu dhuafa jama’ah Al-Muhajirin. Komunitas Maswali memiliki moto ” Satu Bulan Mencari,Satu Hari Berbagi “.
Ketua Maswali, Imam Mawardi mengatakan bantuan sosial ini menjadi agenda rutin yang sudah dilakukan komunitas Maswali sejak lima tahun lalu.
kami ingin selalu berbagi,bersilaturahmi dengan saudara-saudara kami,orang tua dan anak kami,dari mushola,masjid,
Ketua Maswali, Imam Mawardi
Terkait jumlah bantuan yang disalurkan kepada kaum dhuafa sebanyak 42 paket yang berisi beras,mie instan dan gula.
bukan hanya dalam bentuk bantuan sembako, Maswali juga pernah memberikan seragam sekolah,
Ketua Maswali, Imam Mawardi
Penerima bantuan, Mahniati mengatakan sangat senang dengan kegiatan yang dilakukan komunitas Maswali dan ini sangat membantu.
saya berharap ini bisa terus dilakukan kepada dhuafa lain yang membutuhkan, dan yang terpenting komunitas maswali sehat selalu dan di lancarkan segala urusan dan rezkinya,
Penerima bantuan, Mahniati
Ketua DKM Masjid Al-Muhajirin, M Jayadi juga mengucapkan terimakasih kepada Komunitas Maswali, semoga komunitas Maswali selalu dalam lindungan Allah di lancarkan urusan dan rezkinya. ( Nelson )