Pemerintah Kabupaten (Pemkab)
Mimika melalui Dinas Pariwisata Kebudayaan Kepemudaan dan Olahraga (Disparbudpora) Kabupaten Mimika, menggelar 9 Ball Open, Tournament Noken Cup 2024 Se – Papua Tengah. Gelaran acara Tournament Noken Cup 2024 secara resmi di buka oleh Bupati Mimika Johannes Rettob, di Venue Biliar, Sp 2, Timika (16/07/2024).
Sekretaris Umum Persatuan Olahraga Biliar Seluruh Indonesia (Pobsi) Papua, M Agus Fakaubun mengatakan, kami dari Pobsi Papua mengucapkan terimakasih kepada Pemkab Mimika. Perhatian yang sungguh luar biasa terhadap olahraga Biliar di Tanah Papua.
Ini adalah venue Biliar satu – satunya di dunia. Pemkab Mimika juga sangat aktif, satu tahun bisa menyelenggarakan event 2 sampai 3 kali, dan sudah mencetak 2 Atlet Papua Yansen Meokbun
dan Nikolas.
Agus Fakaubun
Ia juga mengatakan biliar adalah olahraga yang unik, tidak terlalu membutuhkan fisik yang ekstra, hanya butuh ketenangan dan skill.
Bupati Mimika, Johannes Rettob dalam sambutanya mengatakan melalui Tournament Noken Cup 2024 Se – Papua Tengah ini, kita bisa memberikan pelaksanaan yang terbaik, hasil terbaik, dan terus menggali potensi kita di Papua Tengah, sacara khusus di Kabupaten Mimika. Untuk menjadi atlet – atlet terbaik di Papua Tengah, dan ikut dalam Pekan Olahraga Nasional (PON) nanti.
Pemerintah Kabupaten terus menggali potensi – potensi di setiap cabang olahraga, dan ini di lakukan oleh Disparbudpora. Kami punya gedung biliar megah, meja – meja biliar yang sangat bagus, nanti kalau tidak di gunakan akan rusak, maka dari itu kami terus melakukan event – event. Selain PON kemarin, event – event biliar nasional lainnya juga bisa dilakukan di sini.
Johannes Rettob.
Ia juga mengatakan, salah satu manfaat dari kegiatan tournament ini, adalah untuk ajang uji kemampuan dan mengasah kemampuan. Dan untuk saling mengenal antara satu dengan lainnya.
Kepada para atlet, selamat bertanding, gunakan moment ini sebaik – baiknya, tetap sportif, menang kalah itu hal biasa. Yang terpenting kita harus terus berlatih dan mengikuti event – event seperti ini, itu akan membuat kita menjadi tetap fokus dan percaya diri di dalam setiap pertandingan. Kita jaga ketertiban, keamanan, kebersihan. Kita jaga tempat ini, supaya tetap baik.
Johannes Rettob.
Kegiatan Tournament Noken Cup 2024 Se – Papua Tengah berlangsung selama tiga hari, 16 – 18 Juli. Adapun sumber dana kegiatan ini berasal dari APBD Kabupaten Mimika. Peserta Tournament Noken Cup 2024 Se – Papua Tengah adalah Provinsi Nabire, Kabupaten Mimika, Kabupaten Ilaga, dan Kabupaten Intan Jaya.
Tournament Noken Cup 2024 Se – Papua Tengah di bagi menjadi dua kelas. Kelas Orang Asli Papua (OAP) Provinsi Papua Tengah dan kelas Umum Provinsi Papua Tengah. Total jumlah atlet keseluruhan, 150 atlet. Untuk kelas OAP Provinsi Papua Tengah 50 atlet dan untuk kelas Umum Provinsi Papua Tengah 100 atlet.
Adapun hadiah untuk kelas OAP Provinsi Papua Tengah, Juara 1 mendapatkan hadiah Rp15.000.000, Trofi dan Medali. Juara 2 mendapatkan hadiah Rp10.000.000, Trofi dan Medali. Juara 3 mendapatkan hadiah, Rp5.000.000, Trofi dan Medali.
Adapun hadiah untuk kelas Umum Provinsi Papua Tengah, Juara 1 mendapat hadiah Rp25.000.000, Trofi dan Medali. Juara 2 mendapatkan hadiah, Rp15,000,000, Trofi dan Medali. Juara 3, Rp10.000.000, Trofi dan Medali. Juara ke 4 mendapatkan hadiah, 7.000.000. Trofi dan Medali.
Adapun untuk peserta Yang masuk kategori delapan besar, masing – masing mendapatkan hadiah hiburan Rp1.000.000.